DuaBiji.com - Portal Berita Baru: Pantai Krakal: Keindahan Bahari yang Belum Terjamah Polusi

DuaBiji.com - Portal Berita Baru
 
thumbnail Pantai Krakal: Keindahan Bahari yang Belum Terjamah Polusi
Dec 31st 2014, 15:00, by Sudiono Muji

Pantai Krakal Wonosari adalah daerah pantai yang berada di Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Jarak tempuh dari kota Jogja sendiri memakan perjalanan sekitar 65 kilometer. Anda akan menghabiskan waktu sekitar kurang lebih 3 jam untuk sampai ke Pantai Krakal. Pantai ini sangat indah dan belum menjadi pilihan utama bagi para wisatawan nasional, regional maupun mancanegara. Biasanya orang-orang Jogja sendiri masih memilih untuk bertamasya ke pantai Baron dan Kukup. Namun karena belum tereksplorasi secara penuh, anda masih bisa melihat pemandangan pasir putih yang bersih dan belum tercemar oleh tangan-tangan manusia. Anda akan disajikan sebuah pemandangan yang indah yakni pasir putih sepanjang kurang lebih lima kilometer. Selain itu sinar matahari menyinari daerah ini dari pagi hingga sore hari. Selain itu Pantai Krakal juga buka setiap hari sehingga anda bisa datang ke sana kapan saja meskipun hanya untuk membuang penat dan bosan.

Pantai Krakal
Pantai Krakal, foto jogjakini.wordpress.com
Sejarah dan Hal Sesuatu yang Ditawarkan oleh Pantai Krakal

Pantai Krakal terdapat di daerah selatan Indonesia sehingga pantainya relatif lebih bersahabat dibandingkan dengan pantai utara. Selain itu Pantai Krakal merupakan pantai yang memiliki pandangan yang lebih baik dibandingkan dengan beberapa pantai tetangganya seperti Baron dan Kukup. Hal ini disebabkan oleh jenis daratan yang terbentuk secara alami. Menurut sejarah, Pantai Krakal terbentuk dari dasar laut yang muncul kepermukaan. Sehingga daratan tersebut memiliki bentuk-bentuk dasaran laut atau pantai yang khas seperti gugusan batu karang yang nampak dipermukaan.

Perjanalan menuju Pantai Krakal dihiasi dengan pemandangan batu kapur. Pada perjalan tersebut anda juga akan disuguhi dengan pemandangan batu karang yang indah. Ini merupakan karts yang dibuat oleh para penduduk sekitar. Karena Pantai Krakal Gunung Kidul ini belum ramai dikunjungi oleh wisatawan maka Dinas Pariwisata belum menaikan tarif. Meski ini negatif bagi pemerintah namun positif bagi masyarakat khususnya kalangan menenang kebawah. Anda hanya dikenakan parkir sebesar 1000 rupiah untuk sepeda motor dan 2000 rupiah untuk mobil.

Birunya langit dan laut pasti akan membuang anda ingin segera menceburkan diri ke air. Namun
Anda perlu jaga-jaga diri, yang namanya laut pasti memiliki kedalaman tertentu. Karena pantai ini belum memiliki rambu-rambu anda harus waspada. Ombaknya sendiri masih bisa dikategorikan sebagai ombak sedang sehingga banyak wisata mancanegara memilih pantai ini sebagai ladang untuk latihan surfing. Kota-kota yang terdekat dari Pantai Krakal adalah Damar, Pracimantoro, Desa Pulutan Kulon, Dusun Gunung Cilik, Kecamatan Wuryantoro, dan Kabupaten Wonogiri.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 Response to "DuaBiji.com - Portal Berita Baru: Pantai Krakal: Keindahan Bahari yang Belum Terjamah Polusi"

Post a Comment